3.24.2009

Tip Mencegah Flash Disk, Hard Disk tertular virus

Banyak virus menular melalui script yang otomatis di-eksekusi Windows via file AUTORUN.INF. Sebagian besar virus/trojan yang menggunakan AUTORUN.INF sebagai vektor penyebaran akan matikutu.
Caranya sederhana:
1. Di root directory dari semua partisi dan flash disk mu, buat sebuah folder bernama AUTORUN.INF
2. Ubah atribut folder ini menjadi “Read Only” dan “Hidden”. Kalau perlu, “System” sekalian Selesai. Mengapa trik ini bisa jalan? Karena Windows tidak membolehkan pembuatan file yang bernama sama dengan nama folder. Selain itu, cara mendelete folder sangat berbeda dengan cara mendelete file. Sebagian besar virus/trojan yang menular menggunakan AUTORUN.INF tidak bisa menangani hal ini.
Jadi mustinya, metode ini menolong mencegah penularan. Langkah OPTIONAL (OPTIONAL) Biar lebih manjur lagi, ikutin tambahan langkah2 berikut:
1. Dalam folder AUTORUN.INF tersebut, buat 1 atau 2 file .txt
2. Rename file .txt tersebut, ganti filenamenya jadi mengandung 2-3 huruf CJK (Chinese-Japanese-Korea) Gunakan saja Character Map dengan font Arial Unicode atau MingLiU atau Batang atau Gulim atau Gungsuh atau… pokoknya font yang mengandung huruf CJK
Keberadaan file dalam folder tersebut menjamin folder tersebut tidak bisa dihapus. Huruf CJK akan mempersulit pembuat virus yang mengandalkan VBScript karena VBScript tidak support Unicode.
Tahap0:
1. Download dulu file SETFATR.ZIP dari situs ini:
http://www.programmersheaven.com
2. Buka SETFATR.ZIP, copy file SETFATR.EXE ke c:
Tahap I:
1. Start > Run > cmd
2. x: (x: adalah drive letter buat flash disk kamu)
3. md autorun.inf
4. cd autorun.inf
5. echo Jangan dihapus! > 1.txt
6. echo Jangan dihapus! > 2.txt
7. JANGAN ditutup Command Prompt nya,
lanjut ke Tahap II Tahap II:
1. Buka Character Map (ada di Accessories > System)
2. Pilih salah satu font CJK, seperti Arial Unicode, Batang, Gulim, Gungsuh, MingLiU, atau yang lainnya
3. Cari huruf CJK, double click
4. Cari huruf CJK lainnya, double click
5. Klik copy
6. Buka Windows Explorer (bukan Internet Explorer yah!)
7. Masuk ke flash disk kamu
8. Masuk ke folder autorun.inf
9. Klik pada 1.txt, tekan F2
10. Tekan Home
11. Tekan Ctrl-V
12. Tekan Enter
13. Kembali ke Character Map
14. Hapus kedua huruf CJK di kotak “Characters to Copy”
15. Pilih huruf CJK lain, double click
16. Pilih huruf CJK lain lagi, double click
17. Kembali ke Windows Explorer
18. Klik pada 2.txt, tekan F2
19. Tekan Home
20. Tekan Ctrl-V
21. Tekan Enter
22. TUTUP Windows Explorer nya
Tahap III:
1. Kembali ke Command Prompt
2. cd
3. c:setfatr autorun.inf RSH Hati-hati! RSH harus pakai huruf besar!
Nah, sekarang kalau dilihat dari Windows Explorer, kalau opsi “Hide protected system files” tidak dinyalakan, folder AUTORUN.INF juga tidak terlihat. Tapi bisa dicek keberadaannya:
Tahap Pengecekan:
• Copy file AUTORUN.INF ke root dari flash disk (CD-CD installer biasanya punya) — atau –
• Copy file apa saja ke root dari flash disk, lalu coba rename jadi autorun.inf Semestinya, proses pencopyan atau rename ini akan gagal, dengan pesan error.
Sumber : unirowonline.wordpress.com

3.19.2009

HATI 2 PENIPUAN CEK TERCECER DAN SURAT BERHARGA

MOTIF PENIPUAN INI SAYA BACA DI SALAH SATU KORAN, SI PENIPU DENGAN SENGAJA MENCECERKAN AMPLOP YANG RAPI YANG BERISI SURAT IJIN USAHA PERUSAHAAN, CEK SIAP CAIR BERNILAI MILYARAN RUPIAH, SURAT TANAH DAN SURAT PENTING LAINNYA,,, TERUS SI PENIPU MENULIS NOMER TELPON YANG BISA DIHUBUNGI PADA AMPLOP TERSEBUT.
MALANGNYA ADA BEBERAPA KORBAN YANG BERNIAT BAIK INGIN MENGEMBALIKAN DENGAN MENELPON NOMER TERSEBUT TRUS SI PENIPU BILANG TERIMA KASIH BANYAK DAN INGIN MEMBERIKAN HADIAH RATUSAN JUTA DENGAN CARA MENTRANSFER KE REKENING KORBAN TRUS KORBAN DENGAN SENANG DAN TANPA SADAR MEMBERIKAN NOMER REKENINGNYA BESERTA IDENTITAS KTPNYA, APA YANG TERJADI BUKAN UANG YANG BERTAMBAH TAPI MALAH SALDO SI KORBAN YANG BERKURANG,,,
APABILA SALDO SIKORBAN TERNYATA GA BISA DI COLONG ALIAS SISA SERATUS RIBU RUPIAH BIASANYA SANG PENIPU MEMINTA SIKORBAN UNTUK MENAMBAHKAN SALDONYA BEBERAPA JUTA DENGAN ALASAN BIAR ADMINISTRASI TRANSFERNYA LANCAR,,, GGITU,,,
UNTUK KALIAN YANG NEMUIN APLOP TERSEBUT LANGSUNG AJA KE POLISI YA,,, BIAR DIPROSES, MAMPUS TU PENIPU,,

3.18.2009

Tips Mempercepat Windows XP/ W2003

Saat pertama kali install windows XP maka terasa cepat, tapi bagaimana dengan 2 bulan atau 1 taun kedepan, yang pasti tambah lemot.. , nah setelah browsing-browsing cukup lama terus cari cara-caranya, ada beberapa cara untuk mempercepat windows XP / W2003, yaitu :
1. Disable Index
Index digunakan untuk mencache file2 yang terdapat di hardisk tujuan nya adalah agar mempercepat proses pencarian. Tapi masalah nya adalah dia melakukan indexing secara terus menerus. Jika kita tidak membutuhkan indexing ini, bisa menonaktifkan nya di :
Control Panel -> Administrative tools -> Service -> Indexing Service, pilih stop lalu di double klik lalu startup type nya pilih manual
2. Nonaktifkan Paging File Core
Kita dapat meningkatnya performa windows pada Komputer yang mempunya Memory RAM yang besar, dengan cara menyimpan file2 sistem windows pada memory bukan pada disk, caranya adalah :
Buka regedit -> lalu masuk : HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\CURRENTCONTROLSET\CONTROL\SESSION MANAGER\MEMORY MANAGEMENT
Lalu pada DIsablePagingExecutive nya pilih : 1 (defaultnya 0)
3. Non Aktifkan service2 yang tidak dibutuhkan .
Terdapat pada : control panel -> administrative tools -> service
Baca keterangan2 pada service yang aktif, dan kita bisa mendisable pada service2 yang tidak kita butuhkan, diantaranya :
Automatic Updates
Computer Browser
Error Reporting Service
Help and Support
Indexing Service
Messenger (pop-up spam vulnerability)
NetMeeting Remote Desktop Sharing
Performance Logs and Alerts
Protected storage (stores passwords and enables ato-complete)
Remote Registry (remote access to your registry)
Routing and Remote Access (enables dial-in routing to your computer)
Secondary Logon
Task Scheduler
4. Optimasi pada pagefile
Jika kita memiliki lebih dari 1 hardisk maka ada baiknya page file disimpan pada hardisk yang berbeda, cara merubah nya adalah :
Right clik my computer -> properties-> advanced tab-> performance -> setting _. Advance taba -> change button -> pilih drive dan ukuran untuk pagefile ini.
Cara lain adalah dengan jalan menghapus pagefile saat shutdown, caranya adalah :
Buka regedit , lalu masuk ke : HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM|CurrentCOntrolSet\Control|Session Manager\Memory Management\”ClearPageFileAtShutdown=1” default windows itu 0
5. Memperbaiki Windows Explorer yang lambat
Beberapa problem yang memungkinkan lambatnya windows explorer adalah :
a. Masalah issue pada WIA dan USB device, solusinya klik http://support.microsoft.com/default.aspx?scid=kb;en-us;819017
b. File media yang melambat , contohnya file AVI yang besar atau file avi yang rusak, cara memperbaiki nya : masuk regedit,lalu : buka ->
HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Classes\CLSID\{87D62D94-71B3-4b9a-9489-5FE6850DC73E}, lalu delete key ini : InProcServer32,
Lalu unload dynamic library dgn cara : run : Regsvr32 /u shmedia.dll
c. Meminimasi Shell Overhead http://support.microsoft.com/default.aspx?scid=kb;en-us;819101
d. Optimasi LAN Browsing (jika kamu berada di network) : masuk regedit lalu
Navigate to:
HKEY_LOCAL_MACHINE\Software\Microsoft\Windows\Current Version\Explorer\RemoteComputer\NameSpace
Delete this key:
{D6277990-4C6A-11CF-8D87-00AA0060F5BF}
6. Improve kemampuan NTFS
Caranya adalah mematikan timestamp . yaitu :
HKEY_LOCAL_MACHINE\System\CurrentControlSet\Control\FileSystem
"NtfsDisableLastAccessUpdate"=dword:00000001
"NtfsDisable8dot3NameCreation"=dword:00000001
7. UNLOAD DLLs of Closed Application
To fix this and unload unnecessary DLLs, navigate to:
HKEY_LOCAL_MACHINE\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Explorer\AlwaysUnloadDLL
and set the "Default" string to "1"
selain 7 cara diatas lakukan hal berikut (menggunakan software 3rd) :
1. Silahkan untuk defrag komputer secara rutin , minimal 1 bulan sekali, software yang mantap buat defrag adalah : O&O Defrag, http://www.oo-software.com/
2. Gunakan program untuk ram cleaner/ registry defrag , contoh program nya adalah uniblue,
Selamat Mencoba,,,,,,

3.15.2009

Perbaikan Laptop / Note Book

Berikut ini akan saya berikan beberapa troubleshooting notebook atau laptop yang pernah saya atasi:

Berhubung saya kebanyakan mengurusi notebook dengan status masih GARANSI, maka saya hanya bisa memberikan penjelasan secara garis besarnya saja…

1. LCD White Screen, Gambar goyang, Gambar kedip waktu buka/tutup

solusi:

Cek kabel Lcd.

Lepas kabel dibelakang lcd dan yang terhubung dengan Mainboard, bersihkan, pasang lagi. Kabel dibelakang lcd di tambah isolasi.

2. Waktu dinyalakan Lampu di Mainboard nyala terus mati lagi.

solusi:

Bongkar Mainbord, lepas Processor, bersihkan dan pasang lagi. Jika masih sama berarti kerusakan pada Mainboard.

3. Waktu dinyalakan lampu mainboard nyala, tapi tidak ada tampilan.

solusi:

Bersihkan memori RAM. Jika masih sama berarti kerusakan pada Mainboard.

4. Notebook tidak mau nyala, waktu dipasang adaptor lampu indikator kedip-kedip.

solusi:

Mainboard.

5. Lcd kadang nyala kadang mati.

solusi:

Periksa kabel atau inverter.

6. DVD RW/Combo tidak mau detect.

solusi:

lepas DVD RW/Combo, bersihkan socket.

7. DVD RW/Combo tidak mau baca CD/DVD, tidak mau untuk burning CD/DVD.

solusi:

Ganti DVD/Opticnya.

8. Gambar abnormal.

solusi:

Instal ulang driver, cek kabel lcd, cek VGA/Mainboard.

9. Wi-fi tidak bisa akses internet.

solusi:

- Lakukan REPAIR, caranya: klik kanan icon Wireless, klik REPAIR pada WinXP/REPAIR AND DIAGNOSIS pada WinVISTA

- Klik kanan My Computer, Klik Manage, Klik Services and aplication, Klik Services, Klik WLAN AutoConfig pada WinVISTA/ Windows zero configuratin pada WinXP, Klik tulisan Stop, Klik tulisan Restart.

10. Notebook susah dinyalakan.

solusi:

Bersihkan saklar/switch pada power board. Ganti saklar/switch.

11. Windows tidak mau mati otomatis, harus manual.

solusi:

Instal ulang driver camera.

12. Waktu mau masuk windows selalu restart.

Solusi:

Setting SATA Mode pada BIOS ke IDE.

13. Hang.

Solusi:

Buang Skins/Themes. Bersihkan socket memori.

14. Setelah instal ulang windows camera tidak detect.

solusi:

Gunakan WinXP sp2 keatas.

15. Tidak mau masuk windows, berhenti saat booting

solusi:

Kerusakan pada mainboard

16. Setelah beberapa menit/jam notebook mati

solusi:

Bersihkan pasta pada processor, ganti pastanya dengan yang baru. Priksa kipas, nyala atau tidak

17. Saat menggunakan headset suara di speker notebook tetap keluar (jadi kedua-duanya keluar, headset & speaker nb)

Solusi:
Install ulang HDA Connexcant Audio. Cari driver terHDA terbaru dari notebook anda.

3.10.2009

Pinky Dolphin Cute




Aduh lucu sekali aku langsung jatuh cinta melihatnya....
Pernah liat lumba lumba pink ga sih? ini kejadian yg sangat langka & mungkin pertama kali nya yah..
aneh banget biasanya kam lumba lumba warna hitam lah ini warna pink(jadi ingat hari valentine hehehe..). Dari yang aku baca di internet lumba lumba ini adalah lumba lumba hidung botol yang pertama melihat adalah kapten kapal charter yg bernama Erik Rue yang sedang mempelajari lumba-lumba sejak hewan itu pertama kali muncul di Danau Calcasieu, kawasan air payau yang terletak di utara Teluk Meksiko, barat daya AS..

Katanya Mamalia itu berwarna pink mulai dari ujung moncong hingga ekornya, kulitnya mulus berwarna merah muda tanpa ada bercak apapun & matanya kemerah merahan. Menurut penelitian lumba lumba ini Albino makanya warnanya berbeda dari lumba lumba lainnya.

Bay the way bagaimanapun keadaan lumba lumba ini aku setuju banget klo manusia harus menjaganya biar dia gak keganggu apalagi sampai memburu (jangan sampai deh...)!!!!
benar gak ?.................

3.09.2009

Membersihkan print head yang mengering dan tersumbat

Membersihkan print head yang mengering dan tersumbat

Kejadian ini sering kita alami malah kemungkinan yang mempunyai printer jenis inkjet pernah atau mungkin suatu saat akan mengalami juga. Ini sering dikenal dengan Clogged print head atau istilahnya head print mengering atau tersumbat.

Sebelum melangkah lebih lanjut emang seharusnya kita ekstra hati-hati dengan print head. Sangat bijaksana kalau kita sering mengecek kondisi print head secara periodik untuk masalah seperti ini. Jika masalah head seperti ini mulai nampak sebaiknya mulai siap-siap kita antisipasi sebelum semakin parah lama-kelamaan.

Head printer bisa mengering dan tersumbat jika suatu saat dalam jangka waktu agak lama printer tidak pernah atau jarang kita gunakan. Ini disebabkan tinta yang mengering dan menyumbat lubang di head printer. Untuk masalah ini kita bisa berusaha dengan berbagai cara untuk mengatasi maslah ini :

Beberapa tipe printer model baru dilengkapi dengan fasilitas Cleaning system. Coba lakukan dengan fasilitas bawaan ini yakni dengan melakukan test printer berulang-ulang. Atau juga ada yang telah dilengkapi dengan fasilitas untuk membersihkan head (cleening head). Fasilitas ini bisa digunakan untuk membersihkan head. Cara ini hanya berguna jika sumbatan pada head tak terlalu parah. Biasanya untuk head tersumbat yang padah cara ini jarang berhasilnya. Dan jika proses cleaning head menggunakan fasilitas tersebut anda lakukan berulang-ulang mungkin 15 sampai 20 kali maka itu akan menyebabkan boros tinta. Atau bahkan bisa menyebabkan “Waste ink tank full” sehingga perlu di reset.

Cara yang lainya adalah tinggal mengganti cartidge. Cara ini bisa dilakukan jika cartidge dan head menyatu. Cara ini memang cepat dan gampang, namun memakan biaya yang lumayan merogoh kocek kita. Coba bayangkan jika kejadian ini sering anda alami.Boro-boro mau hemat. saya hanya menganjurkan ini untuk pilihan terakhir.

Dan terakhir ini salah satu cara yang bisa kita coba. Kita coba bersihkan sendiri head printer. Yaitu dengan merendam atau memasukan head printer kedalam cairan/air boleh ditambahkan alkohol atau ammoniac kedalamnya (ingat yang dimasukan ke cairan hanya bagian head-nya saja, bukan semuanya). Atau kalau perlu anda membeli cairan khusus untuk membersihkan head printer yang mengering ini (cartridge flush solution), namun cairan ini lumayan juga harganya. Silahkan anda lakukan langkah ini sekitar 10 menit atau kalau perlu seharian juga tidak masalah. Langkah ini bisa mencirkan lagi tinta yang mengering. Dengan cairnya tinta kering tersebut diharapkan bisa untuk mencetak dengan bagus lagi.

Sumber : virtualcomp.wordpress.com

Memaksimalkan Kapasitas RAM pada Operating System

Ada beberapa tips yang bisa kita lakukan untuk memaksimalkan kapasitas RAM pada Operatyng System. Berikut adalah salah satu langkah-langkahnya :

Aktifkan mode PAE pada Windows XP :

1. Klik kanan pada My Computer dan pilih “Properties”
2. Buka tab Advanced dan di bawah tab Startup and Recovery, di Settings dan klik “Edit”
3. Ini akan membuka notepad yang berisi file boot.ini. Dibawah tulisan “[operating systems]” tertulis baris: multi (0) disk (0) rdisk (0) partition (2) WINDOWS = “Microsoft Windows XP” / noexecute = OptIn / fastdetect coba ubah menjadi: multi (0) disk (0) rdisk (0) partition (1) WINDOWS = “Microsoft Windows XP” / noexecute = OptIn / PAE
4. Simpan file tadi dan keluar.

Aktifkan mode PAE pada Windows Vista :

1. Tekan Windows key + R, kemudian ketikan cmd terus tekan enter
2. Tekan Ctrl + Shift + Enter untuk mengeksekusi prompt sebagai administrator
3. Enter command Bcdedit / Set SAP forceenable dan tekan enter.

Aktifkan mode PAE pada Linux Ubuntu :

1. Buka terminal/konsol dan jalankan perintah untuk install sebuah kernel PAE: sudo apt-get update sudo sudo apt-get install linux-headers-server linux-image-server linux-server
2. Setelah installasi, restart system dengan new kernel yang baru: sudo reboot

Tips Koneksi Internet Lebih Cepat di Win XP dan Vista

Apakah anda tahu kalau selama ini Windows memakai Bandwit kita 20%? iya memang bener, windows itu sebenarnya mencuri 20 persen dari jalur akses internet kita, kenapa?karena windows merupakan OS yang selalu menginginkan Up To Date seperti SP3 dan Service Pack, makanya dari pada itu dia sengaja update otomatis di background tasking kita, jadi Untuk mengambil bandwidth kita kembali dan koneksi lebih cepat lakukan langkah berikut ini :

1. Klik start, run trus ketik “gpedit.msc” (Tidak pakai tanda petik).
2. Pada computer configuration - administrative template - klik Network.
3. Klik Qos packet scheduler - Double Klik pada Limit Reservable Bandwith.
4. Klik ENABLED reservable bandwith dan ubah settingannya ke 0 (nol)% habis itu Klik Apply dan Klik OK. Restart Komputer anda.

Tapi semua itu juga tergantung dengan kecepatan koneksi anda sendiri. Tips ini bisa mempercepat koneksi anda jika memakai OS Windows XP dan Vista.

Tips Volume-based atau Time-based

Seperti koneksi Internet lainnya, layanan GPRS yang disediakan provider GSM bisa dibagi menjadi 2 macam: volume-based dan time-based.
Dengan layanan volume-based, kita akan dikenai biaya sesuai seberapa besar kita melakukan transfer data via Internet. Sedangkan dengan layanan time-based, kita akan dikenai biaya sesuai seberapa lama kita terhubung dengan internet. Jika operator GSM kamu mendukung keduanya, seperti IM3, silakan berganti-ganti jenis koneksi sesuai kebutuhan.
Pilih volume-based jika ingin:
chatting
browsing informasi tekstual
Pilih time-based jika ingin:
download
browsing informasi multimedia

3.06.2009

Membangun Kerajaan Hati Sebelum Membangun Kemewahan

kami sudah kaya? kami sudah sukses? rasanya belum,
bahkan teramat jauh untuk bisa dikatakan kaya untuk bisa dikatakan sukses.
meskipun kami berlebih dari kebanyakan orang, atau minimal terhadap mereka yang dibawah kami.
tetapi kami selalu merasa kurang itulah sebabnya mengapa kami engkau katagorikan sebagai orang miskin.
yaa Allah,, keserakahan dan keinginan kami yang begitu banyak menyebabpkan mata hati kami buta.
kami tidak pandai melihat anugerah kehidupan yang telah engkau berikan, kesehatan,anak,dan yang lainnya
kami hanya melihat bagaimana kami bisa tampil berbeda dari orang-orang di sekeliling kami.
yaa Allah,, keserakahan kami juga membuat kami tidak mau berbagi dan tidak mau peduli. kami menikmati
kemewahan dalam kesendirian dan kami tidak mampu merasakan penderitaan orang lain..
Demi tanganMu yang selalu memberi,, maafkanlah kami,, ya Allah....

Berani Berkata Ya...

Beranilah berkata Ya…
1. Ya… untuk senyuman indahmu yang menghembuskan cinta dan mengalirkan kasih sayang kepada sesame.
2. ya… untuk ucapan ucapan baikmu yang membangun persahabatan sejati dan menjauhkan rasa dengki
3. ya… untuk dermamu yang membahagiakan si miskin, menyenangkan si fakir dan mengenyankan si lapar.
4. ya… untuk selalu bersanding dengan Al-Qur’an seraya membaca, menghayati, dan mengamalkannya sambil bertobat dan beristigfar.
5. ya… untuk senantiasa berzikir, beristigfar memanjatkan doa dan memperbaiki tobat.
6. ya… untuk bekerja keras mendidik anak – anakmu dengan agama, mengajarkan sunah-sunah Nabi kepada mereka dan mengarahkan mereka kepada hal – hal yang bermanfaat.
7. ya… untuk rasa malu dan hijabmu yang diperintahkan Allah.itulah salah satu cara untuk memelihara kesucian dan kehormatanmu.
8. ya… untuk bergaul hanya dengan orang-orang baik yang selalu takut kepada Allah mencintai agama dan menjunjung tinggi nilai-nilainya.
9. ya… untuk berbakti kepada kedua orangtua, menyambung silaturahmi, menghormati tetangga dan menyantuni anak yatim.
10. ya… untuk membaca dan menelaah buku-buku yang bermanfaat.

( from Book “ Menjadi Wanita Paling Bahagia”)

SHALAT 5 WAKTU

Diriwayatkan dari Abu Hurairah r.a Bahwasanya Rasulullah SAW. pernah bersabda : Shalat Lima waktu adalah pelebur dosa antara satu shalat dengan shalat yang lain , begitupula shalat jum'at hingga jum'at berikutnya, selama tidak dilakukan dosa besar. Riwayat lain menyebutkan: puasa Ramadhan hingga Ramadhan berikutnya adalah pelebur dosa antara keduanya apabila dosa besar tidak dilakukan.

3.05.2009

Awass Penipuan Dari Phoncell

Prens...ada info nieh dr tetangga...
PENTING DIBACA...!!!
JANGAN DIACUHKAN MOHON BACA PESAN INI -
PERINGATAN YANG SANGAT PENTING


Jika anda menerima panggilan telepon dari seseorang dengan no.telp yang
tidak dikenal atau terdaftar, berkata bahwa dia (pria/wanita) berasal dari
divisi engineering/ teknisi perusahaan salah satu vendor/operator cellphone
yang ingin memeriksa sambungan telepon atau sinyal atau dengan alasan
apapun, dan selanjutnya dia berkata bahwa kita harus menekan tombol # 90
atau #09 atau nomor apapun (bisa juga dengan kode huruf), secepatnya
matikan/putuskan sambungan telepon tersebut tanpa menekan tombol yang
mereka minta. karena saat ini ada penipu-penipu yang menggunakan peralatan
dimana jika anda menekan tombol #90 atau #09 maka penipu-penipu tersebut
dapat mengakses SIM card telepon kita dan mereka dapat menggunakan line
anda dengan dan atas biaya anda.

Jika anda menerima telepon di telepon genggam/cellphone dan layar
cellphone anda menampilkan display seperti ini : (LAN).

JANGAN MENERIMA SAMBUNGAN TELEPON TERSEBUT, HARAP LANGSUNG MATIKAN TELEPON
ANDA DENGAN MENEKAN TOMBOL POWER(ON/OFF) CELLPHONE ANDA.

Karena jika anda menerima sambungan telepon tersebut maka cellphone anda
akan terkena virus. virus ini akan menghapus seluruh IMEI dan Informasi
IMSI dari cellphone dan SIM card anda, dimana selanjutnya anda akan
terputus hubungan sama sekali dari vendor/operator manapun. (dimana anda
harus mengganti cellphone dan SIM card anda dengan yang baru).

Informasi ini telah dikonfirmasi dengan Motorola and Nokia. saat ini
terdapat lebih dari 3 juta telepon genggam/cellphone yang terkena Virus
ini. anda pun dapat membaca berita ataupun informasi mengenai hal ini di
situs web CNN.

Sumber : Bayu_ib

3.02.2009

Tips Mempercepat Windows XP/ W2003

Saat pertama kali install windows XP maka terasa cepat, tapi bagaimana dengan 2 bulan atau 1 taun kedepan, yang pasti tambah lemot.. , nah setelah browsing-browsing cukup lama terus cari cara-caranya, ada beberapa cara untuk mempercepat windows XP / W2003, yaitu :

1. Disable Index

Index digunakan untuk mencache file2 yang terdapat di hardisk tujuan nya adalah agar mempercepat proses pencarian. Tapi masalah nya adalah dia melakukan indexing secara terus menerus. Jika kita tidak membutuhkan indexing ini, bisa menonaktifkan nya di :

Control Panel -> Administrative tools -> Service -> Indexing Service, pilih stop lalu di double klik lalu startup type nya pilih manual

2. Nonaktifkan Paging File Core

Kita dapat meningkatnya performa windows pada Komputer yang mempunya Memory RAM yang besar, dengan cara menyimpan file2 sistem windows pada memory bukan pada disk, caranya adalah :

Buka regedit -> lalu masuk : HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\CURRENTCONTROLSET\CONTROL\SESSION MANAGER\MEMORY MANAGEMENT

Lalu pada DIsablePagingExecutive nya pilih : 1 (defaultnya 0)

3. Non Aktifkan service2 yang tidak dibutuhkan .

Terdapat pada : control panel -> administrative tools -> service

Baca keterangan2 pada service yang aktif, dan kita bisa mendisable pada service2 yang tidak kita butuhkan, diantaranya :

Automatic Updates
Computer Browser
Error Reporting Service
Help and Support
Indexing Service
Messenger (pop-up spam vulnerability)
NetMeeting Remote Desktop Sharing
Performance Logs and Alerts
Protected storage (stores passwords and enables ato-complete)
Remote Registry (remote access to your registry)
Routing and Remote Access (enables dial-in routing to your computer)
Secondary Logon
Task Scheduler

4. Optimasi pada pagefile

Jika kita memiliki lebih dari 1 hardisk maka ada baiknya page file disimpan pada hardisk yang berbeda, cara merubah nya adalah :

Right clik my computer -> properties-> advanced tab-> performance -> setting _. Advance taba -> change button -> pilih drive dan ukuran untuk pagefile ini.

Cara lain adalah dengan jalan menghapus pagefile saat shutdown, caranya adalah :

Buka regedit , lalu masuk ke : HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM|CurrentCOntrolSet\Control|Session Manager\Memory Management\”ClearPageFileAtShutdown=1” default windows itu 0

5. Memperbaiki Windows Explorer yang lambat

Beberapa problem yang memungkinkan lambatnya windows explorer adalah :

a. Masalah issue pada WIA dan USB device, solusinya klik http://support.microsoft.com/default.aspx?scid=kb;en-us;819017

b. File media yang melambat , contohnya file AVI yang besar atau file avi yang rusak, cara memperbaiki nya : masuk regedit,lalu : buka ->
HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Classes\CLSID\{87D62D94-71B3-4b9a-9489-5FE6850DC73E}, lalu delete key ini : InProcServer32,

Lalu unload dynamic library dgn cara : run : Regsvr32 /u shmedia.dll

c. Meminimasi Shell Overhead http://support.microsoft.com/default.aspx?scid=kb;en-us;819101

d. Optimasi LAN Browsing (jika kamu berada di network) : masuk regedit lalu

Navigate to:
HKEY_LOCAL_MACHINE\Software\Microsoft\Windows\Current Version\Explorer\RemoteComputer\NameSpace
Delete this key:
{D6277990-4C6A-11CF-8D87-00AA0060F5BF}

6. Improve kemampuan NTFS

Caranya adalah mematikan timestamp . yaitu :

HKEY_LOCAL_MACHINE\System\CurrentControlSet\Control\FileSystem
"NtfsDisableLastAccessUpdate"=dword:00000001
"NtfsDisable8dot3NameCreation"=dword:00000001

7. UNLOAD DLLs of Closed Application

To fix this and unload unnecessary DLLs, navigate to:
HKEY_LOCAL_MACHINE\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Explorer\AlwaysUnloadDLL
and set the "Default" string to "1"

3.01.2009

Mengurangi Bau Mulut Pagi Hari

Bagi banyak pasangan, aroma alami tubuh pasangan seringkali membuat rindu, bahkan bisa meningkatkan gairah. Meringkuk di dalam pelukan suami, sambil mencium campuran aroma tubuh dengan parfum pasti menimbulkan perasaan nyaman. Sedangkan aroma alkohol dan rokok yang menyebar saat seorang pria berbicara, kadangkala memberi kesan macho (meski tak semua wanita menyukainya).
Namun saat tubuh kita sedang tidak dalam kondisi prima, misalnya habis menyantap sate kambing lalu pesta durian (dan malamnya lupa gosok gigi), jelas mulut kita akan memancarkan aroma yang sungguh tak sedap di pagi hari. Meskipun Anda dan suami sudah menikah 10 tahun dan saling menerima kekurangan masing-masing, bau mulut saat bangun tidur akan sangat mengganggu. Suami mungkin tidak berkomentar, namun ia mendadak turn off meskipun penampilan Anda sungguh menggoda pagi itu. Beribu pertanyaan berkejaran di kepalanya: Makan apa ya, istriku semalam?
Bau mulut pada pagi hari disebabkan oleh akumulasi mikroorganisme pada lidah, gigi, gusi, dan kerongkongan yang tidak dibersihkan. Mikroorganisme ini diserbu oleh bakteri yang ada dalam protein dan melepaskan produk buangan yang berbau. Proses ini dipercepat selama kita tidur, karena tidak ada air liur baru yang diproduksi.
Mengapa bau mulut terjadi?
Air liur Anda mengalir dengan begitu lambat, bahkan bisa berhenti. Artinya tidak ada penahan bakteri, hanya sedikit oksigen yang masuk, hampir tak ada gerakan lidah. Semua ini menjadi tanda bagi bakteri untuk mulai beternak. Selama tidur malam, Anda memproduksi dua generasi bakteri baru berikut produk buangan mereka yang disebut Volatile Sulphur Compounds.
Lendir di daerah hidung menebal. Ketika hal ini terjadi, lendir dapat menempel dengan kuat ke dinding dalam hidung dan sulit dilepaskan. Lendir hidung ini memiliki kadar protein tinggi, dan menjadi sumber makanan yang sedap bagi bakteri mulut.
Lidah Anda hampir menekuk di belakang kerongkongan. Hal ini membuat permukaan lidah bagian belakang menjelajah dengan mudah. Itu sebabnya mengapa ketika Anda bangun pagi, bau mulut Anda tak cuma busuk atau asam, tetapi juga menampakkan suatu lapisan putih atau kekuningan pada lidah. Warna lapisan ini tergantung pada tingkat kepedasan dan jumlah sulfur yang diproduksi.
Bagaimana mencegah bau mulut di pagi hari?
Yang pasti, Anda menggosok gigi dengan cermat. Usahakan menggosok gigi begitu selesai makan. Usai gosok gigi, jangan minum teh, kopi, atau susu lagi, karena akan menempel pada gigi Anda.
Untuk perokok, minumlah segelas air putih sebelum merokok. Kemudian berkumur dengan air sesudah merokok.
Jika ada sisa makanan yang tidak terangkat oleh sikat gigi, singkirkan dengan dental floss.
Sikat lidah Anda dengan penyikat lidah atau sikat gigi untuk mengusir bakteri dan mempertahankan nafas yang segar.
Pastikan Anda memang makan dengan cukup pada malam hari, dan banyak minum air putih supaya tidak dehidrasi. Perut yang kosong juga membuat mulut berbau pada pagi hari.
Sebelum tidur, bersihkan mulut Anda dengan obat kumur (tentu saja berikut menyikat gigi). Hal ini penting untuk mengurangi jumlah bakteri pada mulut sebelum tidur. Siapa saja yang punya masalah mulut kering atau problem hidung perlu memperhatikan hal ini. Gunakan obat penyemprot hidung dari apotik untuk membersihkan lendir.